Berbicara tentang souvenir Aceh, maka kita akan berbicara tentang beberapa jenis souvenir khas yang dimiliki oleh Aceh. Kita bisa memberikan souvenir khas dari Aceh berikut sebagai souvenir unik yang akan memberikan kesan tersendiri bagi penerimanya. Bahkan, kita bisa memberikannya sebagai souvenir pernikahan yang pastinya akan menjadi suprise yang menyenangkan bagi setiap tamu undangan yang datang.
(1) Rencong – siapa yang tak kenal dengan senjata khas rakyat Aceh ini?!. Semua pasti mengenalnya dan ini adalah salah satu item yang bisa dijadikan souvenir.
(2) Songket – ini adalah salah satu souvenir khas Aceh yang bisa kita berikan kepada orang-orang terdekat dalam berbagai pilihan desain dan bentuk. Kita bisa mendapatkan songket dalam hiasan dinding hingga taplak meja dengan harga yang bervariasi.
(3) Dendeng Aceh – bila kita ingin menghadirkan souvenir yang unik, maka dendeng Aceh ini bisa menjadi solusinya. Ini adalah salah satu jenis makanan paling tahan lama yang bisa kita jadikan souvenir dengan rasa yang bervariasi. Tanpa bahan pengawet, dendeng ini bisa bertahan hingga 3 bulan lamanya. Kita bisa mengemas dendeng dalam toples kecil bening dan memberikan pemanis berupa tambahan aksesoris di bagian luarnya.
(4) Kue tradisional Aceh – ada beberapa kue tradisional Aceh yang bisa kita jadikan souvenir mulai dari kue timphan, kue bhoi, dan kue adee. Setiap kue memiliki ciri khasnya masing-masing dan kita bisa memberikannya sebagai souvenir dengan mengemasnya di sebuah toples cantik dengan pita. Harga yang ditawarkan untuk masing-masing kue tersebut di atas pun bervariasi, namun jangan khawatir karena harganya tak akan menguras kantong kita.
(4) Kopi Aceh – ini adalah salah satu jenis souvenir yang akan membuat penerimanya merasakan sensasi Aceh yang seutuhnya. Kita bisa menempatkan kopi Aceh dalam wadah transparan yang menarik sebagai kemasan dan memberikannya kepada setiap tamu yang datang sebagai souvenir Aceh.